Unit Dikmas Sat Lantas Polres KepTan Gelar Giat Sosialisasi Kamseltibcar Lantas di Sekolah - TV BERITA INDONESIA

Akurat Terpercaya dan Inspiratif

BREAKING NEWS

Jumat, 20 Mei 2022

Unit Dikmas Sat Lantas Polres KepTan Gelar Giat Sosialisasi Kamseltibcar Lantas di Sekolah

Maluku, Tv Berita Indonesia - Sosialisasi Kamseltibcar Lantas, dilakukan Unit Dikmas Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar (KepTan) di Sekolah Menengah Atas (SMA) Santo Lukas Desa Olilit Timur, sekira pukul 10:00 WIT. Jumat (20/5/2022).


Kegiatan yang dilakukan kepada para siswa dan siswi SMA Santo Lukas di Desa Olilit Timur ini, dipimpin oleh Ps. Kanit Kamsel, BRIPKA A. Layan beserta anggotanya BRIPDA M. Porwaila.


Terhadap audience para siswa yang berjumlah sekitar 25 orang ini, Kanit Kamsel, Bripka A. Layan menjelaskan panjang lebar terkait materi keamanan dan ketertiban lalu lintas yang baik dan benar dilajur kiri, tata cara melambung kendaraan dan tata cara melambung kendaraan dan tata cara melalui tikungan dan perempatan Jalan.


"Jadi ade-ade sekalian bila berkendara, berkendaralah di jalur kiri sesuai aturan kenapa demikian? Itu memberikan kesempatan kepada para pengendara yang ingin mendapat prioritas untuk melambung dapat mengambil jalur kan setelah itu kembali lagi ke jalur kiri begitu pula sebaliknya ade-ade ketika hendakelambung kendaraan juga harus seperti itu dan jangan lupa menyalakan lampu sen ketika hendak melambung, melewati pertigaan dan perempatan," papar Kanit Kamsel.


Lanjut Kanit Kamsel, terhadap materi Kamseltibcar Lantas dirinya juga mengajarkan kepada para siswa ini agar memanfaatkan teknologi informasi di HP dalam mengupload hal-hal yang bermanfaat tentang tata cara berlalu lintas yang baik dan benar di jalan. Setelah itu materi tentang Mekanisme Pembuatan SIM dan manfaat santunan jasa raharja pun turut disampaikan dalam kegiatan ini.


Hasil kegiatan yang dilakukan memberikan output yang baik, dimana para siswa dan siswi dapat memahami tentang Kamseltibcar Lantas dengan aktif melakukan tanya jawab dengan nara sumber.


Sementara terhadap media ini, Kanit Kamsel, Bripka A. Layan mengaku kegiatan ini juga memiliki outcome yang baik terhadap tugas Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar kedepan.


"Jadi kegiatan ini juga tentunya memiliki outcome yang baik bagi Kami di Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar dimana, secara tidak langsung Kita telah menanamkan Pendidikan Non formal berupa lalu lintas kepada para siswa ini sejak dini, sehingga pastinya dalam penerapannya pasti aka. sangat membantu tugas lalu lintas dilapangan dalam menciptakan Kamseltibcar Lantas kepada masyarakat," tutup Kanit Kamseltibcar.


Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan lancar. (Ali)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar